Pengaruh Simulasi Ulang Setelah Debrief terhadap Kepuasan Belajar dan Capaian Pembelajaran pada Mahasiswa Kebidanan UNAIR

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
Ilustrasi mahasiswa kebidanan. (Sumber: Hipwee)

Bidan merupakan profesi tenaga kesehatan yang membutuhkan keahlian khususnya tentang kesehatan ibu dan anak. Institusi pendidikan kebidanan memiliki tantangan yaitu harus mampu menghasilkan lulusan bidan yang professional yaitu bidan yang memiliki pengetahuan, keterampilan dan etika yang handal. Simulasi dan debrief merupakan salah satu metode pembelajaran yang mampu menfasilitasi mahasiswa agar memiliki skill professional.

Simulasi membantu mahasiswa untuk bisa mempraktikkan skill yang sudah dimiliki pada lingkungan yang mendekati situasi rill sehingga akan membantu mahasiswa untuk lebih percaya diri setelah melakukan simulasi. Debrief membantu mahasiswa mengevaluasi diri, berpikir kritis, dan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan.

Simulasi diaplikasikan dengan menggunakan scenario terstruktur yang telah dibuat oleh dosen sebelumnya sehingga simulasi yang dilakukan dapat sesuai dengan capaian pembelajaran sedangkan debrief adalah proses umpan balik  yang dilakukan setelah simulasi dilakukan. Saat ini telah dikembangkan metode kombinasi simulasi dan debrief agar mendapatkan capaian pembelajaran yang optimal yaitu melalui tahapan simulasi kemudian dilanjutkan debrief dan diakhiri dengan simulasi ulang.

Simulasi ulang akan memberikan kesempatan kepada mahasiswa  untuk mempraktikkan keterampilan agar lebih baik sehingga mahasiswa merasa lebih baik dan akan berpengaruh pada meningkatnya kepuasan saat mengikuti pembelajaran. Ketika kepuasan meningkat maka diharapkan juga akan meningkatkan capaian pembelajaran. Kepuasan mahasiswa penting untuk dievaluasi karena kepuasan berkaitan dengan kualitas pembelajaran sedangkam capaian pembelajaran menjadi sangat penting dievaluasi karena sebagai indicator capaian kompetensi lulusan pendidikan.

Kesimpulan diperoleh bahwa simulasi ulang setelah debrief dapat meningkatkan kepuasan mahasiswa dan capaian pembelajaran pada mahasiswa kebidanan Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya

Penulis: Wahyul Anis

Artikel lengkapnya dapat dilihat pada link berikut ini,

https://medicopublication.com/index.php/ijfmt/article/view/12338

DOI https://doi.org/10.37506/ijfmt.v14i4.12338

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).