Bersama TNI, UNAIR Jaring Ksatria Airlangga yang Berminat Mengabdi Jadi Prajurit

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
PROF Djoko Santoso, dr., Sp.PD-KGH., Ph.D., FINASIM dan Brigjen Gunung  Iskandar berikan sambutan penerimaan prajurit TNI

UNAIR NEWS – Menjadi perguruan tinggi kelas dunia sesuai mandat yang diberikan oleh Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi kepada Universitas Airlangga tentu memerlukan kontribusi yang besar dari semua pihak, utamanya mahasiswa. Kontribusi itu dapat diwujudkan dengan karya nyata dalam pengabdiannya terhadap negara.

Kali ini Tentara Nasional Indonesia (TNI) bekerja sama dengan UNAIR melakukan sosialisasi penerimaan calon perwira prajurit karir (Pa PK) khusus tenaga kesehatan. Acara tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Rektor I Prof. Djoko Santoso, dr., Sp.PD-KGH., Ph.D., FINASIM, Waspres Panglima TNI Brigjen Gunung  Iskandar beserta jajarannya di Aula Kahuripan 301 pada (28/2/2019).

Dalam sambutannya, Prof. Djoko Santoso, dr., Sp.PD-KGH., Ph.D., FINASIM menyatakan bahwa selama ini suasana akademik di kalangan mahasiswa UNAIR terlihat baik. Hal itu disebabkan adanya pemberian fasilitas dan bekal yang mumpuni bagi para mahasiswa dalam menjaga jargon UNAIR ”Excelence with Morality” dan nilai-nilai luhur bangsa dalam kehidupannya.

”Mahasiswa mempunyai tugas dan kewajiban dalam belajar. Namun lebih dari itu, mahasiswa juga harus mengemban nilai-nilai lokal untuk menjadikannya setara dengan taraf tingkat global,” ungkapnya.

Lanjut Prof. Djoko, itulah yang disebut dengan prinsip leadership yang dibagikan kepada para mahasiswa dan sivitas akademika di lingkungan UNAIR tanpa harus mengorbankan nilai-nilai lokal. Karena itu, UNAIR akan selalu siap menjadi bagian tak terpisahkan dari berbagai aspek pertahanan negara Republik Indonesia. Adanya profesionalitas yang tinggi dalam menimba karir di TNI menjadikan mahasiswa UNAIR sebagai bagian dari pertahanan umat.

Di samping itu, Brigjen TNI Gunung Iskandar mengatakan ungkapan apresiasinya kepada alumni Universitas Airlangga yang telah menjalani karirnya di TNI. Sepak terjang karir dan moralnya yang unggul telah dibuktikan dengan kerja kerasnya dalam pengabdian bela negara di masyarakat.

”Karena itu, TNI menyiapkan kuota penerimaan PaPk  khusus tenaga kesehatan yang cukup tinggi. Sehingga sosisalisasi dan kampanye ini disisir ke berbagai universitas seluruh Indonesia yang memiliki pendidikan bidang kesehatan yang cukup besar,” ungkap Brigjen Gunung.

Prinsipnya, tentara bukanlah organisasi yang kaku. Ia akan selalu dinamis mengikuti perkembangan zaman. Karena itu, upaya sosialisasi tersebut diharapkan dapat menghasilkan prajurit yang berkualitas dan profesionalitas.

Lanjut Brigjen Gunung, harapannya para Ksatria Airlangga dapat ikut mengambil peran dalam kegiatan penerimaan itu. pendaftaran tersbut dibuka sejak 3 januari hingga 28 februari 2019. (*)

 

Penulis: Khefti Al Mawalia

Editor: Feri Fenoria

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).