Kata Mereka, Usai Mengikuti Kajian Perikanan Budidaya Ikan Koi

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
Kajian Perikanan Budidaya Ikan Koi pada Sabtu (31/07/2021) secara online melalui Zoom Meeting. (Foto: SS Zoom)

UNAIR NEWS – Budidaya ikan koi saat ini menjadi komoditas perikanan unggul yang banyak dikembangkan para pembudidaya ikan koi di Indonesia. Saat ini, banyak bermunculan pembudidaya muda maupun penghobi ikan yang berasal dari negara China ini. Dalam mendukung pengembangan budidaya ikan koi terutama di Banyuwangi. HIMAKUA PSDKU UNAIR mengadakan Kajian Perikanan Budidaya Ikan Koi pada Sabtu (31/07/2021) secara online melalui Zoom Meeting

Lantas, apa pendapat peserta usai mengikuti Kajian Perikanan Budidaya Ikan Koi? Berikut telah UNAIR NEWS rangkum pendapat dari beberapa peserta terkait hal tersebut.

Khoirun Nisa, Mahasiswa FPK Angkatan 2020

“Dalam pelaksanaan kajian perikanan ini, sangat membantu dalam menambah pengetahuan. Penjelasan dari pemateri juga mudah dipahami. Kajian perikanan ini juga sangat bermanfaat, karena kita dapat mengetahui lebih detail mulai dari sejarah umum ikan koi pertama kali ditemukan, bagaimana perawatan ikan koi, tempat (kolam) yang cocok untuk ikan koi,serta cara pemasaran ikan koi.”

Kavina Rendra, Mahasiswa FPK Angkatan 2018

“Menurutku, banyak manfaat dengan adanya kajian perikanan. Apalagi, pemateri membahas tentang hal yang lagi banyak diperbincangkan mengenai ikan koi. Sehingga  menambah pengetahuan kita untuk dapat dijadikan sebagai bahan diskusi dengan orang yang lebih paham dibidangnya.”

Dewi Ambarwati, Mahasiswa FPK Angkatan 2019

“Menurut saya dengan adanya kajian perikanan saya dapat mengetahui dan memahami lebih dalam mengenai isu, teknik, maupun hal seputar ikan koi. Pemateri sangat berkompeten sehingga dapat menjawab rasa keingintahuan saya. Semoga kedepannya kajian dapat dilakukan secara berkelanjutan dengan isu perikanan dan kelautan terhangat.”

Nauval Chaidar Zaki, Mahasiswa FPK Angkatan 2020

“Menurut saya, mengusung tema teknik budidaya ikan koi sebagai peluang usaha di masa pandemi merupakan salah satu bentuk guna memudahkan para pecinta ikan koi. Dimana dari adanya kajian perikanan ini, memberikan bekal bagi para pemula pembudidaya ikan koi. Sehingga banyak gambaran yang didapat mulai dari bentuk spesifik hingga jenis penyakit ikan yang nantinya cukup untuk dibuat bekal awal dalam berbudidaya.”

Agung Satrio Bayu, Mahasiswa FPK Angkatan 2018

“Menurut saya, kajian perikanan ini sangat bermanfaat sekali, utamanya dengan mendatangkan narasumber yang kompeten, Sehingga dapat menambah wawasan dan sudut pandang baru, seperti yang dilaksanakan pada pagi hari ini.”

Penulis: Ananda Wildhan Wahyu Pratama

Editor: Nuri Hermawan

Berita Terkait

newsunair

newsunair

https://t.me/pump_upp