Bantuan APD untuk Tenaga Kesehatan RSUA Terus Mengalir

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

UNAIR NEWS – Rumah Sakit Universitas Airlangga terus mendapatkan bantuan APD dari berbagai elemen masyarakat. Salah satunya adalah Irjen Pol (Purn) Drs. Machfud  Arifin, S.H selaku mantan Kapolda Jawa Timur.

Machfud  Arifin mengatakan bahwa banyak hal yang harus dipenuhi dalam penanganan COVID-19, salah satunya adalah fasilitas layanan kesehatan yang memadai. Untuk itu kepedulian semua pihak sangat dibutuhkan dalam membantu tenaga kesehatan rumah sakit.

“Dalam hal ini saya memberikan bantuan APD kepada nakes berupa APD 150 pcs, disinfektan 150 liter, semprotan hijau 5 pcs, handsanitizer 24 liter, masker KN95 110, nurse cap 300, dan sepatu boots 10 pasang. Saya berharap APD ini bisa membantu penanganan COVID-19 di Jawa Timur khususnya Surabaya,” ungkapnya.

Di masa pandemi saat ini, lanjutnya, penanganan kesehatan dan kedisiplinan masyarakat menjadi garda terdepan. Untuk itu Machfud juga mengajak masyarakat untuk bergotong-royong berdonasi bersama, karena masih banyak rumah sakit yang menanti uluran tangan masyarakat.

Sementara itu, Rektor UNAIR Prof. Dr. H. Mohammad Nasih, MT., SE., Ak., CMA mengatakan bahwa COVID-19 ini merupakan persoalan bersama. Semua elemen harus bahu-membahu menangani permasalahan ini sesuai dengan kapasitasnya masing-masing. Universitas Airlangga, sambungnya memiliki banyak dokter, perawat, peneliti, rumah sakit, dan lembaga penelitian, namun hal itu tidak optimal bila tanpa bantuan dan dukungan dari semua pihak. Pihaknya juga mengucapkan banyak terima kasih kepada berbagai pihak yang telah ikut membantu dalam menangani COVID-19.

“Saya ucapkan terima kasih kepada para donatur yang memberikan bantuan alat kesehatan, tentu ini akan sangat berarti. Kita berharap dokter bisa bekerja secara profesional tanpa harus memikirkan ketersediaan APD karena APD dan lainnya akan dicukupi oleh semua pihak,” ucapnya.

Hingga saat ini UNAIR masih menerima bantuan dan dukungan dari banyak pihak dan setiap harinya dokter dan perawat yang bertugas membutuhkan ketersediaan APD sebanyak 100 pcs. Namun sejauh ini, segala kebutuhan masih tercukupi dan masyarakat masih terus membantu. “Alhamdulillah UNAIR juga mendapatkan alokasi anggaran untuk penanganan COVID-19 dari Kemendikbud,” tandasnya.  

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).