Rutin, Tiap Senin dan Kamis Masjid Nuruzzaman Sediakan Ta’jil

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
Terlihat Jama’ah Mengambil Ta’jil Yang Dipersiapkan Pengurus UKMKI Tiap Hari Senin dan Kamis di Masjid Nurruzaman Kampus B Universitas Airlangga (Foto: Fariz Ilham Rosyidi)
Terlihat Jama’ah Mengambil Ta’jil Yang Dipersiapkan Pengurus UKMKI Tiap Hari Senin dan Kamis di Masjid Nurruzaman Kampus B Universitas Airlangga (Foto: Fariz Ilham Rosyidi)

UNAIR NEWS – Sebagai kampus yang mempunyai jargon Excellence With Morality, sudah barang tentu Universitas Airlangga (UNAIR) mempunyai cara yang baik untuk mengelola aktivitas kehidupan beragama didalamnya. Terbukti, disetiap kegiatan keagamaan, UNAIR sering terlibat aktif dalam menyemarakkan kegiatan di kampus.

Seperti yang terlihat di Masjid Nuruzzaman Kampus B UNAIR, setiap hari Senin dan Kamis, sering disediakan ta’jil di meja jama’ah Masjid Nurruzaman. Berbagai jajanan dan minuman tersedia di serambi masjid tersebut. Mulai dari irisan buah-buahan, gorengan hangat, minuman dingin, sampai jajanan tradisional memadati meja yang menjadi pembatal puasa jama’ah yang telah berpuasa.

“Bagi yang tidak berpuasa juga boleh ngambil, tapi kalau bisa ya puasa ya biar dapat pahala,” kata Da’i, salah satu pengurus UKMKI UNAIR.

Diketahui, kegiatan amal yang rutin dilakukan tersebut, telah terselenggara sejak setahun yang lalu. Dan dikelola oleh pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa Kerohanian Islam (UKMKI) serta ta’mir masjid Nurruzaman UNAIR.

Lanjut Da’i, sebelum ta’jil dibagikan, pengurus UKMKI UNAIR secara bergantian menyiapkan ta’jil untuk jama’ah. Mulai dari mencuci tempat hidangan, membersihkan meja, sampai membeli beberapa makanan yang disuguhkan untuk jama’ah.

“Biaya yang dikeluarkan semuanya berasal dari kotak infaq ta’jil yang terdapat di Masjid Nurruzaman UNAIR,” ujar mahasiswa yang berasal dari Kota Kediri tersebut.

Khusus di hari kamis, kata Da’i, biasanya terdapat ceramah setelah Sholat Ashar. Jama’ah Masjid Nuruzzaman dapat menimba ilmu terlebih dahulu dari ustadz yang diundang untuk menunggu Adzan Maghrib.

“karena setelah sholat maghrib di hari Kamis, biasanya kami menyediakan nasi bungkus untuk jama’ah yang bisa di ambil meja Jama’ah Masjid Nuruzzaman UNAIR,” Pungkas Da’i.

Penulis: Fariz Ilham Rosyidi

Editor: Nuri Hermawan

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).