ISF Bantu Anak Muda Jemput Masa Depan Lebih Gemilang

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
Koperasi Cempaka ISF menyelenggarakan acara bertajuk Indonesia Scholarship Festival (ISF), Start Struggle Shine, Integrating Education with Innovation Awards Indonesia Golden Generation di Airlangga Convention Center (ACC) UNAIR, Surabaya, pada Jum’at (08/02). (Foto: Tunjung Senja Widuri)

UNAIR NEWS – Para pemuda di era sekarang harus menciptakan perubahan untuk lingkungan sekitar. Generasi milenial harus kreatif, paling tidak memiliki nilai-nilai kepemimpinan untuk investasi Indonesia yang lebih baik.

Demi terwujudnya penerus bangsa yang berkualitas, Koperasi Cempaka ISF menyelenggarakan acara bertajuk Indonesia Scholarship Festival (ISF), Start Struggle Shine, Integrating Education with Innovation Awards Indonesia Golden Generation di Airlangga Convention Center (ACC) UNAIR, Surabaya, pada Jum’at (08/02).

ISF menjadi ruang pertemuan antara penyedia beasiswa, kampus terbaik di dunia ,dan calon kandidat mahaiswa terbaik.

Tahun ini ISF hanya singgah di 3 kota besar, yakni Kota Jakarta, Yogyakarta, dan Surabaya. ISF menghadirkan pameran beasiswa dan universitas bergengsi dari dalam negeri maupun luar negeri, seperti beasiswa unggulan Kemendikbud, Pusbindiklatren Bappenas, Nuffic Neso, Erasmus+, Aminef (Fullbright), DAAD, dan Australia Awards. Selain itu, ISF juga menghadirkan institusi pendidikan, lembaga bahasa Inggris, serta partisipasi lebih dari 30 top kampus di dunia.

Dalam sambutan, Wakil Rektor I Prof. dr., Djoko Santoso Ph. D., K-GH., FINASIM mengatakan generasi milenial di abad 21 akan bisa memperkuat kemampuan kompetisi bila memilih sekolah yang berkualitas. Ia menekankan bagi para pemuda jangan takut bermimpi untuk meraih masa depan gemilang.

“Hari ini harus lebih baik dari kemarin, hari esok harus lebih baik dari ini,” tambah Prof. dr., Djoko Santoso

Puguh Prasetyo selaku Koordinator Program mengatakan ISF tahun ini mengambil tema  “Mengintegrasikan Pendidikan dengan Inovasi Menuju Generasi Emas Indonesia tahun 2045”. Hal itu bertujuan agar 100 tahun kemerdekaan Indonesia dapat mencapai masa keemasan dan kejayaan. Juga pemuda sebagai efek bonus demoggrafi berperan sebagai ujung tombak tercapainya visi Indonesia 2045 itu.

Selama acara, imbuhnya, para pengunjung stand akan diberi tips dan trik mendaftar beasiswa universitas baik (Diploma, Strata Satu, Magister, Spesialis maupun Doktoral), strategi jitu lolos beasiswa pengarahan rencana studi, dan sharing pengalaman pasca kampus sekolah tinggi lanjutan. Tidak hanya pameran beasiswa saja, ISF juga menyelenggarakan Workshop TOEIC, TOEFL, dan IELTS, Start Up & Empowerment Youth Talks, Campus Immersion Class, dan Workshop Proposal dan Penelitian Tesis dan Disertasi.

Pada akhir, Puguh Prasetyo berharap para pemuda Indonesia tadak takt untuk bermimpi dan berjuang demi mendapat masa depan yang lebih baik.

Penulis: Tunjung Senja Widuri

Editor: Binti Q. Masruroh

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).