UNAIR Tuan Rumah Kongres dan Musyawarah Kerja HMPI Jawa Timur 2019

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

UNAIR NEWSHimpunan Mahasiswa Pariwisata Indonesia (HMPI) Universitas Airlangga mengadakan acara  Kongres dan Musyawarah Kerja Wilayah se–Jawa Timur Keluarga Mahasiswa Pariwisata Indonesia (HMPI). Bertempat di Penginapan Remaja Surabaya, Dukuh Kupang Suarabaya, acara tersebut dilaksanakan di Aula Vokasi, Lantai 3, Kampus B, UNAIR. Musyawarah tersebut dilaksanakan mulai Jumat sampai Minggu (15–17/2/2019).

Ketua Departemen Bisnis Vokasi Dr. Sri Endah Nurhidayati, S.Sos, M.Si., sangat mendukung penuh acara kongres dan musyawarah di UNAIR tersebut. Mengingat, UNAIR menjadi salah satu pencetus Himpunan Mahasiswa Pariwisata Indonesia (HMPI).

Karena itu, Dr. Sri sangat ingin mahasiswa bisa memiliki jiwa kepemimpinan yang baik setelah mengikuti acara tersebut. Tersebut senang dengan adanya organisasi yang berlatar belakang program studi (prodi) pariwisata.

Tentu tujuan dari dibentuknya HMPI tersendiri untuk rolling atau pergantian jabatan, dalam acara kongres sebagai pergantian jabatan untuk pengurus pusat (DPP), sedangkan musyawarah wilayah sebagai pengurus tiap wilayah DWP 1, DWP 2, DWP 3, DWP 4, dan DWP 5. Hal itu bertujuan untuk membangun relasi dan mengembangkan pariwisata di Indonesia.

”Acara ini membahas pembentukan AD/ART (anggaran dasar atau anggaran rumah tangga, Red) dan SOP (standar operasional prosedur) kesekretariatan HMPI yang diikuti sepuluh universitas. Yakni, STP Satya Widya, UNAIR, Universitas Brawijaya, Apartel Ganesha, Politeknik Negeri Banyuwangi, Universitas Muhammadiyah Jember, Universitas Merdeka, Politeknik Kota Malang, Universitas Jember, dan Aparte Majapahit,” ujar Ayuk, selaku Ketua Pelaksana.

Ayuk menambahkan, agenda kongres dan musyawarah kerja wilayah tersebut terdiri atas serangkaian acara. Di antaranya, Seminar Kepariwisataan, Pembacaan LPJ DWP 4 DAN AD/ART, Pembubaran DWP 4 masa bakti 2018/1019, pemilihan presidium, pemilihan DWP 4 masa bakti 2019/2020, Pelantikan, dan pembahasan program kerja.

”Alhamdulillah, dalam pembuatan AD/ART dan SOP kesekretriatan sesuai target dengan kurun waktu yang sesuai target,” ucap Yoyada Christian, koordinator HMPI.

Delegasi yang interaktif diberi kesempatan untuk sharing bersama. Hal itu mampu memberikan kesan tersendiri bagi delegasi dan panitia. Sebab, acara tersebut menjadi tempat pembelajaran sekaligus pengembangan mahasiswa aktif untuk berorganisasi.

Hasil Musyawah Kerja Wilayah bukan hanya AD/ART serta SO. Namun, koordinator wilayah juga terbentuk, yaitu Agung Ramadan Putra (STP Satyaa Widya). Dan, wakil koordinator wilayah adalah Yasinta Yuliani (Politeknik Negeri Banyuwangi).

”Semoga dengan adanya HMPI ini bisa membantu Indonesia untuk mengembangkan pariwisata. Dan, terjalin relasi yang baik bagi mahasiswa pariwisata di wilayah Jawa Timur,” kata Ayuk. (*)

 

Penulis: Rolista Dwi Oktavia

Editor: Feri Fenoria Rifa’i

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).