HIMAKA UNAIR Gelar Webinar Mental Health Nasional

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

UNAIR NEWS – Pada Sabtu (9/10/2021) berlangsung acara webinar Mental Health yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa D3-Administrasi Perkantoran Fakultas Vokasi Universitas Airlangga. Acara ini dihadiri ±300 peserta.

Terdapat dua pembicara webinar yaitu Muhammad Syibbli Z., M. Psi. dan Weni Oktavia, S. Farm. Webinar diselenggarakan secara online melalui Zoom Meeting dan dibuka dengan sambutan oleh Koordinator Program Studi D3-Administrasi Perkantoran, Dr. Rahmat Yuliawan, S.E., M.M.

Tema webinar ini dilatarbelakangi oleh adanya masalah kesehatan mental yang banyak dialami para remaja, utamanya di era digital seperti saat ini. Pembahasan masalah kesehatan mental berfokus pada rasa tidak percaya diri yang berlebihan atau biasa disebut dengan istilah insecure.

Muhammad Syibbli Z., M. Psi. yang merupakan Supervisor Mentor Satu Persen menyampaikan materi terkait langkah awal mengenal dan mencintai diri. “Hubunganmu dengan dirimu sendiri adalah relasi terbaik yang kamu miliki,” ungkapnya.

Setelah pemaparan materi pertama selesai, kemudian dilanjutkan sesi tanya jawab. Dalam sesi itu peserta dibolehkan sharing mengenai permasalahan yang sedang dihadapi kemudian ditanggapi oleh pemateri.

Selepas sharing session, dilanjutkan pemaparan materi kedua oleh Weni Oktavia, S. Farm selaku Human Capital Officer PT Paragon Technology and Innovation. Ia menyampaikan materi terkait cara meningkatkan rasa percaya diri menuju kualitas hidup yang lebih baik. Salah satu poin utama yang disampaikan adalah mengenai peningkatan kualitas diri.

“Meningkatkan kualitas diri bisa dilakukan dengan malakukan kegiatan positif; fleksibel terhadap hal-hal yang dapat dilenturkan dalam hidup, seperti prinsip, pilihan hidup, tuntutan, kebutuhan, keinginan, ekspektasi, dan jadwal; dan introspeksi diri,” ucap Weni.

Memasuki akhir acara, terdapat games, penyerahan e-sertifikat, dan dilanjutkan dengan pengumuman pemenang games, penanya terpilih, dan pemenang live report. Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan peserta dapat mengenal diri lebih baik lagi, meningkatkan rasa percaya diri, memahami potensi yang ada dalam diri, mengembangkan sikap positif yang bisa meningkatkan kualitas diri, serta selalu bersyukur atas apa yang telah diberikan oleh Tuhan. (*)

Penulis: Dinda Sumarti

Berita Terkait

newsunair

newsunair

https://t.me/pump_upp