Diastema merupakan gigi yang berjarak diantara dua atau lebih gigi yang berdekatan. Diastema garis tengah merupakan jarak antara gigi insisif pertama pada rahang atas atau rahang bawah. Adanya diastema garis tengah dapat menganggu estetika dan menurunkan rasa percaya diri pasien. Terdapat berbagai macam penyebab terjadinya diastema seperti adanya frenulum labial yang tinggi, tidak adanya gigi insisif kedua, kista, gigi yang terletak salah (malformasi gigi), menghisap jari, menjulurkan lidah atau mengisap bibir. Berbagai rencana alternatif dapat dilakukan untuk penutupan diastema seperti perawatan ortodontik, restoratif, perawatan prostodontik atau dengan prosedur kombinasi; diantaranya penggunaan restorasi resin komposit direk yang konservatif. Apabila pasien memiliki keterbatasan waktu, fisik, dan ekonomi dalam perawatan, maka penutupan diastema dapat menggunakan bahan resin komposit direk. Keunggulan bahan resin komposit yaitu memiliki sifat fisik dan sifat mekanik yang mirip dengan gigi asli serta rentang warna yang banyak.
Penggunaan alat Digital Smile Design (DSD) memberikan perspektif baru untuk diagnosis dan rencana perawatan serta mempermudah komunikasi anatar dokter gigi, teknisi, dan pasien. Alat DSD dapat membantu mempermudah dokter gigi dalam membuat dan memproyeksikan desain senyum pasien sehingga mendapatkan pre-visualisasi hasil akhir rencana perawatan. Untuk mempermudah penutupan diastema garis tengah yang lebar maka digunakan putty index karena dapat membentuk kontur palatal yang kuat sesuai dengan bentuk, ukuran dan inklinasi yang telah dibuat sebelumnya. Pemilihan warna resin komposit dapat dilakukan menggunakan teknik button shade dengan cara pencocokan warna resin komposit dengan meletakkan sedikit resin komposit pada permukaan fasial gigi yang akan dilakukan penutupan diastema. Penutupan diastema menggunakan teknik komposit direk memberikan hasil estetik yang baik dengan biaya dan waktu yang lebih murah karena tidak adanya prosedur laboratorium.
Penulis: Nirawati Pribadi
Artikel lengkap kami dapat dilihat di: Nirawati Pribadi, Sukaton, Galih Sampoerno, Sylvia, Hendy Jaya Kurniawan, Maya Safitri, Rahmadanty Mustika. The aesthetic management of a midline diastema with direct composite using digital smile design, putty index and button shade technique: A case report. Dental Journal (Majalah Kedokteran Gigi); 2022; 55(1):44-48. https://e-journal.unair.ac.id/MKG/article/view/31031