UNAIR NEWS – Kondisi pandemi Covid-19 tidak menyurutkan semangat pengabdian organisasi mahasiswa Universitas Airlangga (UNAIR) untuk berbagi kepada sesama. Kali ini Organisasi Mahasiswa Bidikmisi Universitas Airlangga (AUBMO) UNAIR dan Forum Mahasiswa Madura (FORMARA) UNAIR tetap semangat berbagi kebaikan di bulan Ramadhan. Kegiatan AUBMO UNAIR berpusat di Surabaya, dan kegiatan lain di Bojonegoro dan Kediri. Formara UNAIR berbagi takjil di keempat kabupaten yang ada di Madura.
Berbagi Takjil di Tiga Kabupaten
Setelah sebelumnya pengurus AUBMO UNAIR telah menyalurkan donasi dari rumah ke rumah, kini mereka kembali melakukan kegiatan sosial dengan berbagi takjil di tiga kabupaten yaitu Surabaya, Bojonegoro dan Kediri. Diwawancarai oleh UNAIR NEWS pada Senin (10/5/2021), Dewi Safitri selaku penanggung jawab program kerja SAPA (Sosial Action Pengmas AUBMO) mengungkapkan bahwa SAPA bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Khusus di bulan ramadhan ini, SAPA melakukan kegiatan bagi-bagi takjil di beberapa daerah di Jawa Timur dengan tetap menerapkan protokol Kesehatan,” ungkapnya.
Mahasiswa Bahasa dan Sastra Indonesia 2018 itu menuturkan bahwa dalam kegiatan ini total ada 35 panitia yang terjun langsung membagikan takjil. Mereka terdiri atas pengurus AUBMO, anggota AUBMO, dan beberapa dari AUBMO PSDKU Banyuwangi.
“Untuk yang di daerah Bojonegoro terdiri dari 14 panitia yang turun langsung. Untuk daerah kediri ada 11, sedangkan di daerah Surabaya ada sekitar 10 panitia,” jelasnya.
Saat pembagian takjil, panitia SAPA tidak mengkhususkan suatu target tertentu. Mereka melakukan kegiatan di beberapa titik di jalan kemudian membagikan takjil kepada masyarakat yang melintasi jalan raya. Protokol Kesehatan juga diterapkan dengan baik oleh semua panitia yang terjun langsung.
“Selain itu, dari kegiatan ini juga diharapkan mampu merekatkan rasa kekeluargaan antar pengurus dan anggota AUBMO, semoga kegiatan ini dapat membantu mempermudahkan masyarakat sekitar dalam berbuka puasa terutama untuk mereka yang sedang dalam perjalanan,” tutupnya.
Galang Donasi dan Berbagi Takjil
Di lain tempat, Formara UNAIR mengadakan galang donasi dan berbagi takjil di keempat kabupaten di Madura. Nur Milenia Rosyadi selaku Ketua Pelaksana Takjil Berkah Ramadhan menuturkan bahwa dalam rangka menyambut bulan penuh berkah bulan Ramadhan, Departemen Sosial Masyarakat FORMARA UNAIR berusaha untuk mengambil peran.
“Dalam mengisi bulan suci Ramadhan, kami melakukan kegiatan bakti sosial berupa Takjil Berkah Ramadhan,” jelasnya.
Kegiatan Takjil Berkah Ramadhan dimaksudkan agar Ramadhan kali ini bisa menjadi lebih bermakna dengan menebarkan kebaikan. Kegiatan pembagian takjil dilaksanakan serentak di empat kabupaten yang ada di Madura yaitu Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep.
Pada akhir, Milen sapaan akrabnya, berharap semoga di tahun-tahun berikutnya, kegiatan Takjil Berkah Ramadhan bisa terus dilaksanakan. Dengan demikian, pengurus FORMARA UNAIR bisa menebar kebermanfaatan ke lebih banyak orang.
“Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan rasa kepedulian pengurus Formara UNAIR untuk berbagi kebaikan, terutama di bulan yang suci ini,” tutupnya.
Penulis: Sandi Prabowo
Editor: Khefti Al Mawalia