FKH UNAIR Latih Pemuda Binaan di Lima Kabupaten untuk Membuat Hand Sanitizer Non Alkohol

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
Suasana pelatihan daring pembuatan Hand Sanitizer berbasis non-alkohol. (Dok. Pribadi)

UNAIR NEWS – Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) Universitas Airlangga (UNAIR) adakan pelatihan pembuatan produk hand sanitizer berbasis non-alkohol pada pemuda binaan di lima kabupaten. Yaitu Kabupaten Gresik, Lamongan, Bojonegoro, Nganjuk, dan Probolinggo.

Prof. Dr. Mochamad Lazuardi, Drh., MSi., (Prof. Lazuardi) selaku pemimpin program menjelaskan bahwa pemuda binaan tersebut dipilih oleh tim pengabdian masyarakat FKH dengan mempertimbangkan empat kriteria. Yaitu mampu menularkan ilmu di lingkungan kabupaten mereka; mengerti teknologi informatika seperti internet dan gadget; memiliki dasar pengetahuan ilmu kimia; dan tertarik dengan pelatihan tersebut.

“Setiap kabupaten terpilih lima peserta yang memiliki empat kriteria tersebut,” ucap Prof. Lazuardi ketika dihubungi UNAIR NEWS.

Selain diikuti oleh pemuda binaan, kegiatan tersebut juga diikuti oleh peserta umum dengan berbagai latar belakang pendidikan. Yaitu mulai dari mahasiswa hingga doctor yang berdomisili di Indonesia dan dua peserta di Australia.

Kegiatan pelatihan tersebut dilaksanakan selama tiga kali, yaitu pada tanggal 3,6, dan 10 Agustus 2020. Pada hari pertama, dilakukan penguatan kompetensi dasar pembuatan hand sanitizer berbasis non-alkohol dengan segala implikasinya pada peserta. Pada hari kedua dilakukan pembimbingan langsung secara daring mengenai cara pembuatan produk hand sanitizer berbasis non-alkohol yang baik.

“Pada hari terakhir dilakukan evaluasi hasil pelatihan,” lanjut guru besar UNAIR tersebut.

Menurut Prof.Lazuardi, hasil evaluasi pelatihan menggunakan teknik power test menunjukkan bahwa pemuda binaan di lima kabupaten tersebut mampu melakukan preparasi formula hand santizer berbasis non-alkohol. Mereka juga mampu memasukkan formula preparasi tersebut dalam botol untuk hand sanitizer.

Selain Prof.Lazuardi, terdapat tiga dosen lain yang tergabung pada tim pengabdian masyarakat. Yaitu, Dr. Hj Hani Plumeriastuti, Drh., M.Kes dan Dr. Hj. Eka Pramyrtha Hestianah, Drh., M.Kes. 

Penulis : Galuh Mega Kurnia

Editor : Nuri Hermawan

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).