UNAIR Perkuat Kerja Sama Empat Bidang dengan Polri

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

UNAIR NEWS – Bertempat di Ruang Amerta, Lantai 4, Kampus C, Universitas Airlangga (UNAIR) kembali memperkuat kerja sama dengan Polri melalui penandatanganan memorandum of understanding (MoU) kedua pihak. Kerja sama itu terbilang sudah sejak lama dilakukan mulai dari tahun 2009 hingga saat ini. Penandatangan itu disaksikan jajaran pimpinan serta kepala divisi masing-masing pada Jum’at (22/11).

“Ini merupakan perpanjangan kerja sama yang telah lama dilakukan oleh Polri dan UNAIR. Kerja sama ini secara khusus meliputi penyelenggaraan pendidikan, pelatihan, pengkajian, penelitian dan pengembangan kelembagaan,” jelas Brigjen. Pol. Drs. Subiyanto (Karojianstra SSDM Polri).

Menurut Subiyanto, dengan adanya kerja sama itu, diharapkan dapat mengembangkan sumber daya manusia yang unggul, berkualitas, dan profesional. Sebab, hampir 80 persen anggota kepolisian adalah Bintara yang direkrut dari SMA. Diharapkan dengan adanya kerja sama itu, 80 persen SDM tersebut dapat berkuliah di UNAIR. Guna meningkatkan kualitas SDM bangsa yang lebih baik.

”Kalau UNAIR, ini nanti memang akan fokus untuk Jawa Timur. Jadi, secara materi dan waktu lebih efisien,” ucapnya.

Subiyanto menambahkan, selain sebagai upaya meningkatkan kualitas pendidikan, kegiatan operasional dalam kasus-kasus kepolisian juga membutuhkan banyak saksi-saksi ahli dari perguruan tinggi, utamanya saksi ahli dari UNAIR. Diharapkan, lanjutnya, kerja sama itu menjadi program yg berkelanjutan dan diimplikasikan dengan baik dan bermanfaat pada kedua belah pihak. Sehingga UNAIR dan Polri dapat menjaga komitmen dengan menjunjung tinggi moral dan institusi untuk mencapai tujuan yg diharapkan.

“Setiap tahunnya kami bekerja sama dengan UNAIR dalam hal penyediaan tempat untuk tes psikologi saat rekrutmen kepolisian, dan ini akan terus berlanjut. Sebab, ini merupakan tugas bersama dalam menciptakan SDM yg kuat, makmur dan berkualitas,” ungkapnya.

Sementara itu, Prof. Dr. H. Mohammad Nasih, SE., MT., Ak, CMA., dalam sambutannya menyatakan bahwa kerja sama itu akan menuai banyak manfaat dan dampak positif untuk masyarakat. Sebagai pelopor pengembangan ilmu pengetahuan, tentu UNAIR menjadi salah satu tempat terbaik untuk proses pelatihan, pendidikan dan berbagai bentuk konsultasi lainnya.

“Kerja sama ini akan terus diperkuat dan kbeberapa rencana kerja sama kedepan bias secepatnya kita lakukan bersama,” terangnya.

Sambung Prof Nasih, dalam bidang pendidikan diharapkan para kepolisian bisa dapat melanjutkan pendidikan S2 dan S3 nya di UNAIR. Sebab, segala sesuatu yang berhubungan dengan masyarakat dan bangsa itu dapat dikaji dalam kaidah-kaidah ilmiah yang baik. Kedepanya, diharapkan kedua belah pihak dapat bersinergi dengan baik dalam melaksanakan berbagai program kerja sama untuk direalisasikan.

“Semoga kerja sama ini bisa membawa manfaat dan impact bagi masyarakat,” tutupnya.

Penulis: Khefti Al Mawalia

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).