AUBMO UNAIR Donasikan Buku untuk Tingkatkan Minat Baca Anak Muda

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
SUASANA pembukaan bidikmisi mengajar di Jl. Bhaskara Sawah, Kalisari, Kec. Mulyorejo, Surabaya. (Foto : Pradnya Wicaksana)

UNAIR NEWS – Central Connecticut State University (CCSU) pernah menerbitkan sebuah artikel tentang peringkat minat baca di beberapa negara dengan judul “World’s Most Literate Nations”. Di artikel tersebut, Indonesia menempati peringkat 60 dari 61 negara yang disurvei. Tentunya, hal tersebut sangat memprihatinkan, mengingat kata pepatah “buku adalah jendela dunia”.

Dewi Karwona menyadari keadaan tersebut dan melalui program kerja AUBMO (Airlangga University Bidikmisi University) yang bernama Bidikmisi Mengajar. Ia menggelar kegiatan tahunan proker tersebut dengan tema literasi, yaitu “Donasi Buku Bidikmisi Mengajar 2019”.

Selaku ketua program kerja (proker), Dewi menyebutkan bahwa tujuan dilakukannya donasi buku itu adalah untuk membuat perpustakaan kecil atau ‘sudut baca’ untuk semua kalangan dan kelas mengajar yang diadakan tiap hari Minggu tanpa dipungut biaya apapun.

“Semua realisasi program akan dilaksanakan di tempat pengajaran, yaitu di Jl. Bhaskara Sawah, Kalisari, Kec. Mulyorejo, Surabaya,” ujar mahasiswa prodi Manajemen asal Madiun itu.

Melihat di wilayah sekitar tempat pengajaran yang cenderung kumuh dan dipenuhi oleh rumah semi-permanen, Dewi juga memiliki ide bahwa tiap hari minggu di akhir bulan, anak-anak yang belajar disana juga bisa mengikuti program yang disebut “Minggu Tema”. Sehingga anak-anak itu bisa belajar sambil bermain.

Dewi juga menuturkan, tujuan utama program donasi buku dan sudut baca adalah pengabdian masyarakat. Ia merefleksikan pada latar belakang anggota dari AUBMO yang menempuh studinya dengan jalur bidikmisi.

“Kita ini biaya sekolah dari uang negara, dari uang rakyat. Sudah seharusnya kita kembalikan itu ke rakyat. Karena tujuan utama kita kuliah adalah mengabdi pada masyarakat,” tambahnya.

Perlu diketahui, pembukaan acara Bidikmisi Mengajar 2019 itu dilaksanakan pada Sabtu (21/9/2019) di Kalisari, Mulyorejo. Kelas mengajar akan berlangsung selama tiga bulan dan acara akan ditutup pada 23 Desember 2019.

Penulis : Pradnya Wicaksana

Editor : Khefti Al Mawalia

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).