Peserta Pelatihan Pertolongan Pertama Harap Lakukan Simulasi Berkelanjutan

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
SIMULASI yang dilakukan oleh para guru KB TK Khadijah. (Foto: Achmad Ubaidillah Mughni)

UNAIR NEWS – Dosen Fakultas Keperawatan (FKp) Universitas Airlangga (UNAIR) melakukan pengabdian masyarakat (pengmas) dengan memberikan edukasi tentang pertolongan pertama pada korban kecelakaan lalu lintas. Pengmas yang diketuai oleh Erna Dwi Wahyuni, S.Kep., Ns., M.Kep itu dilakukan di KB TK Khadijah Surabaya pada Sabtu (3/8/2019).

Tidak dapat dipungkiri kegiatan pengmas yang dilakukan oleh dosen FKp UNAIR memberikan manfaat yang begitu besar. Siti Asiah M.Pd selaku Kepala KB TK Khadijah Surabaya berterimakasih kepada FKp UNAIR yang sudah lama menjadi mitra yang telah banyak memberikan pengetahuan dan pelatihan.

“Alhamdulillah, hari ini KB TK Khadijah mendapatkan ilmu yang sangat berharga dari FKp UNAIR, kami diajarkan cara menolong orang yang kecelakaan, prinsip-prinsip menolong orang yang kecelakaan dan sebagainya. Kami berharap nantinya pengabdian masyarakat ini dapat berkelanjutan dengan judul yang berbeda lagi, agar semakin menambah wawasan kami,” ujarnya.

Tidak hanya guru dan staff KB TK Khadijah, wali murid juga mengungkapkan terimakasih kepada Dosen FKp UNAIR. “Terimakasih atas pelatihan bantuan dasar kepada guru, staff dan orang tua siswa KB TK Khadijah Surabaya. Dengan adanya pelatihan ini, kami wali murid mengerti bagaimana cara melakukan pertolongan pertama jika kami menemui kecelakaan lalu lintas, resusitasi, bebat bidai, dan perawatan luka. Selain mendapat ilmu yang sangat berharga, kami juga mendapat hadiah yang menarik dari dosen yang menambah semangat kami,” tutur Nindy Ika Pratiwi.

Melalui materi dan praktik langsung dengan peraga, diharapkan Keluarga KB TK Khadijah mampu memberikan bantuan hidup dasar ketika menemui kasus kecelakaan lalu lintas. Mengingat lokasi KB TK Khadijah ditengah kota yang berada di area lalu lintas yang padat. (*)

Penulis: Achmad Ubaidillah Mughni

Editor: Khefti Al Mawalia

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).