12 Ksatria Airlangga Lakukan KKN Back to Village di Tanah Toraja

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin
12 Kstaria Airlangga yang mengikuti KKN Back to Village di Tanah Toraja. (Foto: Istimewa)
12 Kstaria Airlangga yang mengikuti KKN Back to Village di Tanah Toraja. (Foto: Istimewa)

UNAIR NEWS – Melalui Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat (LPM), Universitas Airlangga menggelar berbagai program Kuliah Kerja Nyata (KKN). Tercatat, sesuai SK Rektor, program KKN baru terdiri dari KKN Luar Negeri, KKN Back to Village, KKN Citarum Harum, KKN Program Kreativitas Mahasiswa, KKN Community Outreach Program (KKN Ceria), dan lain-lain.

Kali ini, pada kegiatan KKN ke-59, dua belas mahasiswa yang terdiri dari 5 mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan, 4 mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat, 2 mahasiswa Fakultas Kedokteran, dan 1 mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik di bawah bimbingan bapak Dr. Abdul Samik., Mkes., drh., berkolaborasi mengadakan program KKN Back to Village di Desa Palangi, Kecamatan Balusu, Kabupaten Toraja Utara, Provinsi Sulawesi Selatan.

KKN Toraja ini dibentuk oleh Brama Matutu, salah satu mahasiswa UNAIR yang berasal dari Toraja Utara Sulawesi Selatan. Untuk itu, di dalam kelompok KKN Back to Village, Brama, sapaan akrabnya menjadi koordinator program tersebut.

“Dalam program ini, saya dan tim memiliki visi atau tujuan yakni ingin mengabdi pada desa tempat kelahiran saya, menjadi pelopor pembangunan di desan, dan sekaligus mengembangkan potensi kebudayaan masyarakat Toraja supaya lebih dikenal lagi tingkat nasional bahkan di kanca dunia,” jelasnya.

Selanjutnya, Brama juga mengatakan bahwa program KKN di Tanah Toraja ini adalah yang pertama kali dan waktu pelaksanaannya dimulai dari tanggal 2 sampai 27 Januari 2019. Kegiatan yang dilakukan, imbuhnya, berdasarkan program kerja yang sudah direncanakan sebelumnya.

“Beberapa program kerja kami yaitu ada salam sapa Toraja dimana kami belajar kebudayaan masyarakat Toraja yang lebih dalam, Dokter Kecil untuk anak Sekolah Dasar, Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta Senam Ceria untuk anak-anak sekolah dasar, Expo Campus untuk siswa SMAN 3 Toraja, Back to Nature untuk anak-anak di Desa Pelangi, Pelangi Sehat untuk ibu-ibu hamil dan yang mempunyai balita, dan juga Kesehatan Hewan terutama pada hewan Kerbau dan Babi,” ungkapnya.

Berdasarkan program di atas, Brama dan tim berharap agar semua masyarakat khususnya masyarakat Toraja dan seluruh Indoneisa lebih mengenal dan cinta budaya yang ada di Toraja serta bisa melestarikannya. Kemudian dengan melalui program Pelangi Sehat dan kesehatan hewan diharapkan dapat mebuat kesehatan masyarakat dan kesehatan hewan yang ada di Desa Pelangi Kecamatan Balusu meningkat,”  pungkasnya.

 

Penulis: Akhmad Afifudin Al-Anshori

Editor: Nuri Hermawan

Berita Terkait

UNAIR News

UNAIR News

Media komunikasi dan informasi seputar kampus Universitas Airlangga (Unair).